Kamis, 13 September 2012

Trip to Bali 5-selesai

buku traveling yg bikin ngiler

Rp 600 Ribu Liburan Nyaman ke Bali 

Saya pun akhirnya bisa menuliskan judul bombastis seperti buku-buku panduan traveling yang banyak beredar sekarang ini. Jika dihitung-hitung pengeluaran liburan kami berlima selama tiga hari dua malam ke Bali, hanya Rp 3 juta lebih dikit. Itu artinya budget per sekitar Rp 600 ribu, juga lebih dikit he he. Padahal komponen biaya pesawat, hotel, sewa mobil, dan oleh-oleh sudah masuk.




Bukankah cukup nyaman berlibur dengan budget segitu sudah dengan pesawat, tidur di hotel berbintang (cuma hotel bintang tiga sih, 1 kamar juga sih), keliling bermobil pribadi, bermain water sport di Tanjung Benoa (cuma satu permainan juga sih), beli kaos Joger, makan bukan sekedar nasi bungkus, dan bisa beli oleh-oleh pula.

Penasaran? Simak rincian biaya perjalanan kami dua dewasa dan tiga anak-anak selama tiga hari dua malam di Bali, sebagai berikut.
1. Tiket pesawat PP Surabaya-Denpasar untuk lima orang Rp 680 ribu.
2. Airport tax di Surabaya dan Denpasar total Rp 400 ribu. Parkir mobil menginap di bandara
    Juanda Rp 60 ribu.
3. Sewa mobil tiga hari Rp 420 ribu, bensin dan parkir total sekitar Rp 130 ribu.
4. Sewa perahu glass bottom ke Turtle Island Rp 230 ribu. Tiket parasailing dua anak total Rp 120 ribu.
    Bermain di Amazone Rp 50 ribu.
5. Makan, camilan, kaos Joger, dan sedikit oleh-oleh Rp 510 ribu.
6. Biaya hotel dua malam Rp 600 ribu.

Jadi total pengeluaran kurang lebih Rp 3,2 juta. Artinya sekitar Rp 600 ribu (lebih) per orang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...